Welcome the great nurse


Senin, 14 Desember 2009

STRESS


Stres adalah suatu ketidakseimbangan diri/jiwa dan realitas kehidupah setiap hari yang tidak dapat dihindari dan perubahan yang memerlukan penyesuaian.

Biasanya stress dikaitkan bukan karena penyakit fisik, tetapi lebih sering mengenai kejiwaan.Akan tetapi karena pengaruh stress tersebut maka penyakit fisik bias muncul akibat lemahnya dan rendahnya daya tahan tubuh pada saat tersebut.
Apa saja yang menjadi sumber stress:

• Linkungan selalu membuat kita stress harus memenuhi tuntutan dan tantangan,karenanya merupakan sumber stress yuang potensial. Kita mengalami bencana alam,cuaca buruk, kemacetan lalu-lintas,dikejar waktu,masalah pekerjaan,rumah tangga, dan hnubungan antar manusia
• Tuntutan tubuh kita untuk menyesuaikan diri terhadap perubahan yang terjadi.Contohnya perubahan yang terjadi waktu remaja, perubahan fase kehidupan akibat hormone dan proses penuaan.
• Pikiran kita yang terus-menerus menginterpretasikan isyarat-isyarat dari lingkungan.Pikiran-pikjran yang menyebabkan stress sering bersifat negative,penuh kegagalan,dll.
• Rasa khawatir
• Perasaan kesal
• Kecapekan
• Frustasi
• Perasaan tertekan
• Kesedihan
• Pekerjaan yang berlebihan
• Terlalu focus pada suatu hal
• Peraasaan bingung
• Berdukacita
• Rasa takut

Stresor
Stimuli yang mengawali atau mencetuskan perubahan.Stresor menunjukan kebutuhan yang tidak terpenuhi dan kebutuhan tersebut bias berupa kebutuhan fisiologis,psikologis,social,perkembangan dan kebutuhan cultural.

Manusia membutuhkan stress???
Untuk berfungsi normal.Anggaplah stress sebagai suatu tantangan, tanpa itu manusia tidk akan tergerak untuk melakukan sesuatu.

Tanda-tanda stres

 Gejala Fisik
Merasa lelah,insomia,nyeri kepala,otot kaku dan tegang (terutama leher,bahu,punggung bawah), berdebar-debar,insomia,gangguan lambung dan pencernaan,mual,gemetar,tangan dan kaki merasa dingin,wajah terasa panas,berkeringat,sering flu,menstruasi terganggu.

 Gejala Mental
Berkurangnya konsentrasi dan daya ingat,ragu-ragu,bingung,pikiran penuh atau kosong,kehilangan rasa humor.

 Gejala Emosi
Cemas (pada berbagai situasi) ,deprersi,putus asa,mudah marah,ketakuta,frustasi,tiba-tiba menangis,fobia,merasa tak berdaya,menarik diri dari pergaulan dan menghindari kegiatan yang sebelumnya disenangi.

 Gejala Perilaku
Mondar-mandir,gelisah,menggigit kuku,menggerak-gerakkan anggota badan atau jari-jari,perubahan pola makan,merokok,minum-minuman keras,menangis,berteriak,mengumpat,bahkan melempar barang atau memukul.



Manajemen stress
Kemampuan untuk mengendalikan diri secara efektif untuk mengaasi gangguan atau kejadian yang berlebihan yang muncul karena tanggapan atau respon.
Tujuan manajemen stres adalah untuk memperbaiki kualita hidup individu itu agar menjadi lebih baik.
Terapi Menghadapi Stres

 Terapi Psikofarmaka
Terapi ini menggunakan obat-obatan dalam menghadapi stress, Obat yang digunakan biasanya anti cemas dan anti depresi.
 Terapi Somatik
Dilakukan pada gejala yang dialaminya dan diharapkan tidak mengganggu system tubuh lain.
 Terapi Psikoreligius
Menggunakan pendekatan agama dalam mengatasi permasalahan psikologis mengingat dalam mempertahankan kehidupan seseorang harus sehat secara fisik,psikis,social, dan spiritual sehingga stress dapat diatasi.
 Psikoterapi
Menggunakan tekhnik psikologis sesuai dengan kebutuhan seseorang. Meliputi psikoterapi suportif (memberikan motivasi atas dukungan agar oarng tersebut percaya diri) dan psiko reduktif (memberikan pendidikan secara berulang)
 Relaksasi
Latihan relaksasi.Salah satu keuntungan tidak memerlukan tempat khusus atau gerakan khusuis untuk mempraktekannya.
Apakah anda mengalami tanda-tanda diatas???

Bagi anda yang memiliki tanda-tanda diatas Berikut Sedikit tips untuk meringankan stres anda.. agar kita terhindar dari resiko diatas..

Putar & Dengar Lagu Kesayangan Meski dalam kondisi sibuk atau dalam perjalanan, anda tetap bisa mendengarkan lagu-lagu favorit, Ikutlah bersenandung dan biarkan musik menyejukkan hati Anda.

Olah Raga Teratur. Olah raga adalah kunci untuk mengurangi stress!. Berdasarkan Dr. David Posen : “Tidak ada yang menyangkal olah raga aerobik sebagai satu cara menyalurkan energi kala kita stress”. Olah raga secara umum direkomendasikan kita lakukan dalam bentuk aerobik paling tidak selama 20 menit, tiga kali seminggu. Jika anda belum berolah raga, temukan aktifitas yang bekerja baik bagi anda dan mulailah lakukan!.

Bergerak. Lakukan jalan cepat, walaupun hanya jalan – jalan di seputar ruangan atau kamar mandi. Hal itu berguna untuk membantu melancarkan aliran darah. Bergerak secara teratur juga dapat membantu membakar efek negatif dari hormon stres.

Makan Sehat Makanan-makanan dengan kadar lemak rendah dan karbohidrat tinggi seperti donat, popcorn, kue-kue kering serta kue dari bahan beras, merangsang zat-zat kimia dari otak kita yang membantu menyejukkan bila sedang stres.

Penuhi Kebutuhan Jiwa Luangkan waktu untuk diri sendiri. Tidur atau menonton film percintaan yang romantis, membaca surat-surat lama, atau apa saja. Biarkan hari itu terbebas dari rutinitas.

Tertawa Tonton film-film komedi, duduk santai, dan tertawa merupakan salah satu cara yang baik untuk kesehatan. Tertawa merangsang tubuh untuk memproduksi hormon yang menyebabkan otak mengendurkan stres.

Berteriak dan menjerit. Pergilah ke suatu tempat pribadi lalu berteriak dan menjerit sepuasnya. Cara itu dapat dipakai untuk terapi pereda stres.

Luangkan Waktu Bersama Sahabat Sambil minum kopi atau teh hangat, nikmati kebersamaan dengan sahabat wanita, bercerita tentang apa saja. Wanita merasakan kenyamanan, dukungan, dan kedekatan tersendiri bila berada bersama-sama teman wanitanya.

Meditasi Meditasi mengurangi tekanan darah dan secara dramatis membantu mengurangi tingkatan stres Anda. jadi mulai lah meditasi..

Minggu, 13 Desember 2009

ABORSI


Aborsi adalah penghentian kehamilan setelah telur yang dibuahi, sehingga telur tersebut tidak bisa tumbuh dan mati sebelum dilahirkan.
Aborsi ≠ Keguguran
Aborsi penghentian secara disengaja,sedangkan keguguran secara tidak sengaja.
Ada dua macam aborsi yaitu:
- Abortus provocatus medicalis
Yaitu aborsi dengan alasan medis yang dapat dipertanggung jawabkan.
Misalnya jika kehamilan tersebut dapat membahayakan keselamatan sang ibu,maka kandungannya dapat digugurkan.
- Abortus provokatis kriminalis
Yaitu aborsi yang memiliki motivasi kriminal.Ada beberapa alasan wanita hamil baik yang sudah menikah ataupun belum ingin melakukan aborsi,diantaranya
1. Tidak ingin memiliki anak karena takut mengganggu karir.
2. Tidak memiliki cukup uang untung merawat anak.
3. Tidak ingin memiliki anak tanpa ayah.
Alasan lain yang sering dilontarkan adalah karena terlalu muda(terutama mereka yang hamil diluar nikah),aib keluarga,atau sudah memiliki banyak anak.
Aborsi aman jika:
1. Dilakukan oleh dokter ahli kandungan atau dokter umum yang ditunjuk dan punya sertifikat.
2. dilakukan di RS atau di klinik.
3. Fasilitas yang ditunjuk pemerintah.
4. disetujui oleh 2 orang yaitu konseler dan dokter.
Aborsi dapat dilakukan atau diperbolehkan jika dalam kondisi sbb:
1. Usia kandungan tidak lebih dari 12 minggu dan hasil diagnosis menunjukkan adanya resiko pada calon ibu bila kehamilan dilanjutkan.
2. ancaman gangguan atau cacat mental permanent pada calon ibu.
3. membahayakan jiwa calon ibu.
4. Resiko yang sangat jelas bahwa anak yang dilahirkan menderita cacat fisik dan mental yang serius.

EUTHANASIA


Pernahkah teman-teman mendengar istilah kematian yang baik??. Mungkin sebagian dari teman-teman berfikir bahwa tidak ada kematian yang baik. Semua kematian sama saja. Namun, di dunia medis, istilah ini disebut dengan Euthanasia. Coba perhatikan cuplikan kisah di bawah in :
“ Rini adalah seorang ibu rumah tangga berusia 35 tahun dan mengalami Gagal Ginjal Terminal yang mengharuskan dirinya melakukan terapi cuci darah setiap bulan. Suami Rini adalah seorang wirausaha. Suaminya bekerja keras untuk menutupi semua biaya pengobatan Rini dan biaya hidup kedua anaknya. Karena merasa hanya menjadi beban suaminya, Rini memilih untuk menghentikan terapi. Dalam waktu tiga bulan dari waktu pemberhentian terapi, darah dalam sudah tubuh Rini telah terkontaminasi racun. Akhirnya Rini meninggal di kamarnya.”
Dari cuplikan kisah tersebut, kita dapat melihat bahwa Rini memberhentikan terapinya dan dia tahu bahwa dirinya akan mati karena tidak melakukan terapi. Inilah yang termasuk Euthanasia non-agresif. Dalam Wikipedia, Eutanasia (Bahasa Yunani: ευθανασία -ευ, eu yang artinya "baik", dan θάνατος, thanatos yang berarti kematian) adalah praktek pencabutan kehidupan manusia atau hewan melalui cara yang dianggap tidak menimbulkan rasa sakit atau menimbulkan rasa sakit yang minimal, biasanya dilakukan dengan cara memberikan suntikan yang mematikan.
Praktek euthanasia ini masih mendapat kritikan keras dari lapisan masyarakat dan berbagai agama. Euthanasia dinilai melanggar hak asasi manusia untuk hidup. Selain itu, agama menilai bahwa euthanasia merupakan tindakan tidak terpuji karena tidak mensyukuri hak hidup yang diberikan Tuhan. Baik dalam agama apapun, tindakan euthanasia ini dikecam.
Namun, di beberapa negara praktek euthanasia ini dilegalkan, seperti di negara Belanda. Els Borst, yang menjabat sebagai Menteri Kesehatan untuk Belanda dari tahun 1994 hingga 2002, waktu itu mengajukan rancangan undang-undang euthanasia yang sangat terkenal itu. Ketika rancangan undang-undang itu diluluskan pada tahun 2001, Belanda menjadi negara pertama di dunia yang memperbolehkan euthanasia.
Di indonesia sendiri, praktek euthanasia dilarang. Larangan ini ditulis dengan jelas dalam KUHP yaitu dalam pasal-pasal berikut ini :
• Pasal 338: “Barang siapa dengan sengaja menghilangkan jiwa orang lain karena pembunuhan biasa, dihukum dengan hukuman penjara selama-lamanya lima belas tahun.”
• Pasal 340: “Barangsiapa dengan sengaja & direncanakan lebih dahulu menghilangkan jiwa orang lain, karena bersalah melakukan pembunuhan berencana, dipidana dengan pidana mati atau penjara seumur hidup atau penjara sementara selama-lamanya duapuluh tahun.”
• Pasal 344: “Barang siapa menghilangkan jiwa orang lain atas permintaan orang itu sendiri, yang disebutkannya dengan nyata & sungguh-sungguh dihukum penjara selama-lamanya duabelas tahun.”
• Pasal 345: “Barangsiapa dengan sengaja membujuk orang lain untuk bunuh diri, menolongnya dalam perbuatan itu atau memberi sarana kepadanya untuk itu, diancam dengan pidana penjara paling lama empat tahun, kalau orang itu jadi bunuh diri.”
• Pasal 359: “Menyebabkan matinya seseorang karena kesalahan atau kelalaian, dipidana dengan pidana penjara selama-lamanya lima tahun atau pidana kurungan selama-lamanya satu tahun”
Sebenarnya, masih banyak cara yang dilakukan untuk menghindari euthanasia. Setiap orang harus berusaha untuk terus berjuang hidup. Dan pihak keluarga pasien pun harus berjuang menemani sang pasien. Karena hidup itu merupakan anugerah Tuhan yang paling besar. Jadi berjuanglah sekuat tenaga untuk memanfaatkannya.

TEKNOLOGI INFORMASI DI BIDANG KESEHATAN

Teknologi informasi menurut data atau sinyal masukan yang diolah diklasifikasikan menjadi komputer analog,komputer digital dan komputer hybrid.
Komputer analog
Komputer analog digunakan untuk mengolah data yang sifatnya berkelanjutan (continuous) bukan berupa data angka, melainkan dalam bentuk fisik seperti arus listrik, temperatur, kecepatan, tekanan, dan lain-lain. Output komputer analog biasanya berupa pengaturan atau pengendalian (control) sebuah mesin.Komputer analog ini bisa digunakan rumah sakit untuk memantau denyut jantung pasien.Selain itu komputer jenis ini banyak juga digunakan pada pengendalian industri,pembangkit listrik,dan sebagainya. Kelebihan computer ini ada pada kecepatannya dalam menerima data dalam bentuk besaran fisik dan langsung mengolah data tersebut.Outputnya biasanya berbentuk grafik. Sedaangkan kekurangannya yaitu Komputer ini ketepatannya lebih rendah dibandingkan komputer digital.
Komputer digital
Komputer digital digunakan untuk mengolah data dalam bentuk angka atau huruf. Keunggulan komputer digital adalah tingkat ketepatannya yang lebih tinggi dibanding komputer analog, dapat menyimpan data, dapat melakukan operasi logika, data yang disimpan dapat dikoreksi, output yang dihasilkan dapat berupa angka, huruf, grafik, atau gambar.
Komputer Hybrid
Komputer hybrid merupakan kombinasi antara komputer analog dan komputer digital. Karena digunakan untuk aplikasi khusus, diperlukan komputer yang lebih cepat dari komputer digital dan lebih tepat dari komputer analog.
Teknologi Informasi di bidang kesehatan atau komputer juga telah memperlihatkan peran yang sangat signifikan untuk menolong jiwa manusia, dan riset di bidang kedokteran. Komputer digunakan untuk mendiagnosis penyakit, menemukan obat yang tepat, serta menganalisis organ tubuh manusia bagian dalam yang sulit dilihat. Teknologi informasi berupa Sistem Computerized Axial Tomography (CAT) berguna untuk menggambar struktur bagian otak dan mengambil gambar seluruh organ tubuh yang tidak bergerak dengan menggunakan sinar-X. Sedangkan untuk yang bergerak menggunakan sistem Dynamic Spatial Reconstructor (DSR) yang dapat digunakan untuk melihat gambar dari berbagai sudut organ tubuh.
Computerized Axial Tomography
Single Photon Emission Computer Tomography (SPECT), merupakan sistem komputer yang mempergunakan gas radioaktif untuk mendeteksi partikel-partikel tubuh yang ditampilkan dalam bentuk gambar. Bentuk lain adalah Position Emission Tomography (PET) juga merupakan sistem komputer yang dapat menampilkan gambar yang menggunakan isotop radioaktif. Selain itu Nuclear Magnetic Resonance merupakan teknik mendiagnosis dengan cara memagnetikkan nucleus (pusat atom) dari atom hidrogen.
Selain itu ada juga temuan baru yaitu komputer DNA, yang mampu mendiagnosis penyakit sekaligus memberi obat. Ehud Shapiro beserta timnya dari institut Sains Weizmann, Rehovot, Israel, telah membuat komputer DNA ultrakecil yang mempu mendiagnosis dan mengobati kanker tertentu. Komponen penyusun komputer DNA adalah materi genetik yang diketahui urutan basanya. Seperti diketahui bahwa urutan gen secara intrinsik mempunyai kemampuan inheren untuk mengolah informasi layaknya komputer. Oleh karena itu trilyunan mesin biomolekul yang bekerja dengan ketepatan lebih dari 99,8% itu, dapat dikemas dalam setetes larutan. Komputer DNA menggunakan untai nukleotida sebagai masukan data, dan molekul biologi aktif sebagai larutan data dapat menghasilkan sistem kendali logis dari proses-proses biologi. Mesin ini bahkan mampu mengerjakan soal-soal matematikDan tentu saja mesin ini berguna bagi bidang kesehatan,mesin ini mempermudah tim medis untuk mengobati pasien.
PDA (Personal Digital Assistants)
Selain mesin di atas ada juga mesin yang berguna bagi bidang kesehatan yaitu PDA walaupun alat itu masih sangat minim bagi Indonesia tetapi di dunia internasional alat ini sudah banyak digunakan olehdokter,perawat bahkan pasien.Definisi dari PDA itu sendiri menurut wikipedia Indonesia adalah sebuah alat komputer genggam portable, dan dapat dipegang tangan yang didesain sebagai organizer individu, namun terus berkembang sepanjang masa.Kegunaan PDA (Personal Digital Assistants) sebagai kalkulator, jam, kalender, games, internet akses, mengirim dan menerima email, radio, merekam gambar/video, membuat catatan, sebagai address book, dan juga spreadsheet.
Setelah melihat kegunaan dari PDA di atas ,kegunaan PDA kita sebagai perawat adalah perawat dapat mengakses secara cepat informasi tentang obat, penyakit, dan perhitungan kalkulasi obat atau perhitungan cairan IV fluid/infus; perawat dapat menyimpan data pasien, membuat grafik/table, mengefisiensikan data dan menyebarluaskannya; perawat dapat mengorganisasikan data, mendokumentasikan intervensi keperawatan dan membuat rencana asuhan keperawatan; PDA dapat menyimpan daftar nama, email, alamat website, dan diary/agenda harian; PDA sangat berguna untuk program pembelajaran keperawatan; meningkatkan keterlibatan dan hubungan pasien-perawat. Apabila pasien dan perawat memiliki PDA, aplikasi komunikasi keperawatan tingkat mutahir dapat diterapkan, yang tidak lagi menonjolkan peran tatap muka hubungan interaksi perawat-pasien (telenursing). PDA dapat menunjang pengumpulan data base pasien dan RS, yang berguna untuk kepentingan riset dalam bidang keperawatan. Sudah selayaknya institusi pendidikan keperawatan sebaiknya memberikan penekanan penting dalam kurikulumnya, untuk mulai mengaplikasikan "touch" over "tech" (sentuhan tehnologi dalam bidang keperawatan). Sehingga saat si perawat tersebut telah lulus, mereka dapat mengintegrasikan tehnologi dalam asuhan keperawatan.
Dengan adanya komputer dan PDA di tempat kerja perawat, dapat meningkatkan produktivitas, mengurangi kesalahan serta kelalaian/negligence, meningkatkan mutu perawatan kepada pasien, dan meningkatkan juga kepuasan kerja perawat. Sebagian besar perawat secara umum masih "gaptek" tehnologi, termasuk PDA. Kita bisa memulai bergabung dengan grup penggermar PDA dan masuk dalam kelompok/komunitas, atau dapat pula belajar dari para dokter, membuka website tutorial/panduan PDA, mempelajari dari buku dan dari perawat lain yang telah terbiasa menggunakan PDA. Mulailah mencoba dari hal yang sederhana seperti agenda harian, organizer, mengambil/upload gambar, games, musik, dsb.
Perkembangan pemanfaatan PDA di dunia keperawatan Indonesia nampaknya masih sangat minim, berbeda dengan di luar negeri yang sudah berkembang pesat. Kemungkinan faktor penghambatnya yaitu kurang terpaparnya perawat Indonesia dengan teknologi informatika khususnya PDA, masih bervariasinya tingkat pengetahuan dan pendidikan perawat, dan belum terintegrasinya sistem infirmasi manajemen berbasis IT dalam parktek keperawatan di klinik. Mungkin perlu ada terobosan-terobosan dari organisasi profesi perawat bekerjasama dengan institusi pelyanan kesehatan untuk lebih mengaplikaskan lagi sistem informasi manajemen berbasis IT dalam memberikan pelayanan ke pasien. Semula memang terasa menyulitkan dan membutuhkan waktu lebih lama saat menerapkan program tersebut. Namun setelah terbiasa terasa sangat membantu perawat sehingga mengurangi administrasi kertas kerja dalam asuhan keperawatan. Seperti contohnya, perawat tidak perlu lagi mengisi format tanda vital/vital signs pasien (dengan pulpen warna biru, merah, hitam, hijau dsb), cukup dengan langsung entry ke komputer. Sehingga yang semula ada sekitar 6 lembar kertas kerja yang perlu diisikan, sekarang cukup 1 saja yaitu nurses notes (catatan keperawatan).

Perawat dan Teknologi Informasi

Sekarang tim medis dapat lebih mudah dalam mengakses data pasien karena adanya PDA (personal digital assistance).
PDA itu adalah sebuah alat komputer genggam portable dan dapat dipegang tangan yang didesain sebagai organizer individu, namun terus berkembang sepanjang masa .
Fungsi PDA :
1. Kalkulator
2. Jam
3. Kalender
4. Games
5. Internet akses
6. Mengirim dan menerima email
7. Radio
8. Merekan gambar / video
9. Membuat catatan
10. Sebagai address book
11. Spreadsheet

Tapi, ada juga PDA terbaru yang layarnya berwarna dan mempunyai kemampuan audio.
Fungsi lainnya :
1. Sebagai telepon bergerak
2. Sebagai HP / ponsel
3. Browser internet
4. Media players ( untuk lagu-lagu / video)
5. Touch screen

Satu lagi ...
PDA dalam bentuk gelang .. ( gelang data)
Fungsinya untuk mengakses kesehatan klien ( misalnya tentang obat yang dikonsumsi, riwayat medis, dll ).
PDA tidak sama dengan computer atau laptop.
PDA itu untuk membantu dan memudahkan tim medis untuk mengakses informasi.

Fungsi PDA untuk kita sebagai perawat :
a. Perawat dapat lebih cepat mendapatkan informasi tentang obat, penyakit, dan dapat menghitung kalkulasi obat / cairan / infus.
b. Perawat dapat menyimpan data klien.
c. Perawat dapat membuat grafik kesehatan klien.
d. Perawat dapat membuat rencana asuhan keperawatan.

Dengan menggunakan PDA, perawat dapat mencegah terjadinya kesalahan / kalalaian, meningkatkan produktifitas , dan meningkatkan mutu perawatan kepada pasien .

Mungkin pada permulaan , kita akan merasa kesulitandan membutuhkan waktu lebih lama saat menerapkan program tersebut. Namun setelah kita terbiasa menggunakan PDA, kita akan merasa sangat terbantu sehingga mengurangi administrasi kerja kertas dalam asuhan keperawatan.
Contoh …
Perawat tidak perlu lagi mengisi format tanda vital / vital signs pasien ( dengan pulpen warna biru, merah, hitam, hijau, dsb ), cukup dengan langsung entry ke komputer.
Sehingga yang semula ada sekitar 6 lembar kertas kerja yang perlu diisi, sekarang cukup 1 saja yaitu, nurses notes ( catatan keperawatan).

Aplikasi telemetry
Telemetry adalah alat monitor jantung pasien.
Biasanya kita dapat menemukan telemetry di ruang rawat semisal medikal pada pasien yang mempunyai penyakit jantung koroner / MI, yang dimonitor melalui CCU untuk melihat irama dan patologi, system data base pasien, dan bahkan di Singapura telah dikembangkan alat pengukuran suhu pasien dengan dimonitor melalui komputer yang menjadi terobosan baru untuk perawat .
Ada saatnya teknologi informatika dapat membantu mengurangi beban kerja perawat dan meningkatkan akurasi hasil asuhan keperawatan yang diberikan di Indonesia.

Sabtu, 12 Desember 2009

TENTANG KITA


Kelompok tutor 9 terdiri dari 12 orang yang pada awalnya masih belum mengenal satu sama lain . Namun seiring berjalannya waktu,kita dapat saling mengenal dan mengetahui kepribadian masing-masing individu . Kami perkenalkan satu-persatu anggota kelompok kami yang sangat heboh,unik,asyik dan kekeluargaan .

Ketua kelompok kami yaitu yang menurut anak-anak,Yatur itu orangnya genit banget,suka ngegodain dan kadang-kadang ngeselin karena terkadang orang yang diajaknya bercanda suka kena getahnya juga (pengalaman penulis ;p) namun Yatur suka minta dikoreksi tentang dirinya dan berusaha untuk mengubah apa yang tidak disukai temannya . Yatur adalah satu-satunya cowok di kelompok kita dan dia sangat bertanggung jawab walau pun suka ngaret (hhihi),sebagai ketua dia mau menerima resiko walau kadang suka kurang PD dengan kemampuannya sendiri.








• Lalu ada Nenden R.N yang menurut kita kalo Nenden itu anak yang kurang tegas,ramah,agak pendiam namun baik . Curhat sama Nenden? Asyik,soalnya kata anak-anak Nenden adalah pendengar yang baik (baca:enak diajak ngobrol) tapi kadang-kadang dia cerewet juga loh ! Kata yang lainnya Nenden boros karena kerjaannya makan mulu tapi nggak gemuk-gemuk (nah lho? Cacingan Say? Hhe) . Hobi banget baca komik ! Rajin ngerjain tugas dan bertanggungjawab waktu ditunjuk jadi ketua . Yang uniknya dari Nenden,dia itu anak yang lemah lembut dan cewe banget dengan sikap dan penampilannya yang feminine . Pokoknya kalo udah sama Nenden seru lah !





Roselina Hutabarat . Kata anak-anak Rosel itu tegas banget terutama kalo dah jadi pemimpin . Dia punya semangat yang tinggi,suka menolong dan punya jiwa kepemimpinan yang besar,cocok banget kan jadi pemimpin??! Tapi Rosel suka seriusan banget kalo kita lagi becandaan juga,dia ga banyak bicara kadang-kadang suka jutek (hhehe) . Memang udah jiwa pemimpin yah nih anak,dia tanggung jawab banget,rajin dan tegas namun kadang-kadang kurang sabaran dan rada emosian . Tapi ya kita suka menjadi es yang mencairkan suasana hati Rosel yang sedikir keras sehingga kita bisa enjoy bersama-sama 





Mau kenal manusia terusil di tutor 9??? Yang suka toel-toel pinggang orang,merubah ukuran tali ransel orang,cubit-cubit pipi orang dll keusilan lainnya ! Hhhihi … Inilah dia,Dwi Murbarani ! Inget mukanya aja kita udah mau ketawa aja,apalagi kalo dah ketemu dia yang rame dan jail ini pasti bawaannya ngakak terus . Kalo belum terlalu deket biasanya Dwi rada pendiem dan kurang komunikasi sehingga cenderung orang bilang dia pribadi yang tertutup dan kurang PD. Padahal Dwi ini baik,perhatian,suka membantu dan dewasa banget walau kadang moodnya suka naik-turun kaya lift aja . Nih anak suka mudah nangis juga walau pun mudah bergaul dengan siapa aja,lucunyaa .. Hhihi .




Next si Sunda pisan,Lidya Latifah . Kalo belum kenal dekat dengan dia,pasti penilaiannya nih anak pendiem,tertutup,susah bergaul,sosialisasi seperlunya dan kurang PD. But the fact …! Mahasiswi satu ini heboh banget,ngeyel,rada suka merintah apalagi ma yang lebih muda dari dia dan seru banget kalo bergaul sama dia . Lidya anaknya rajin,bertanggung jawab,suka menolong dan baik . Memang sih dia masih polos kaya anak kecil tapi tau nggak temen-temen,Lidya orang yang hemat banget soal uang dan punya kepribadian yang melankolis . Anak yang baik & murah senyum ini pintar karate loh,jadi awas kalo macem-macem,jurus seribu cakaran kucingnya bisa keluar tuh ! Hhhihiii ..






Miss oel di tutor 9 adalah Dwi Puspita,, hhoo.. dia tu selalu oel tiap waktu, kapan aja dan dimana aja gak di computer pasti buka di hape (Hambur..), kata anak-anak selain dia miss oel juga miss gila hHe,,(piss), soalnya nie anak satu lagi suka cengengesan sendiri ya,, gak salah kan klo dibilang miss gila haha…selain itu dia juga orangnya heboh sendiri, baik, terbuka, bawel, friendly, suka baca komik, nyambung tu ama Nenden, tapi asyik lho dan dia juga suka nakut-nakutin (pengalaman penulis :p).



• Yang satu ini bagaikan ‘bunda’ bagi kami . Sifatnya dewasa,keibuan,sabar,tanggung jawab dan itulah Devi Nopiyanty . Kalau di tutor kita tuh,dia paling mature tapi kalau kita becandaan,Devi bisa nimbrung dan nggak pernah not connected dengan kita yang rada ‘gila’ ini .hhi ! Devi juga rajin banget loh,tanggung jawab apalagi kalau dah jadi ketua atau sekertaris,pokoknya dia beda lah dengan kita-kita,dia dewasa banget deh .hho








Lalu ada si pinter,Sarah Chaerunnisa . Nggak bisa ngomong ‘r’ pasti keomonganya jadi ‘l’ hhihi .. lucu banget deh ! Sarah orangnya asyik diajak ngobrol,apalagi sharing soal musik,soalnya Sarah suka banget dengerin iPod kalau lagi lecture . Sarah orangnya ramah dan kayak anak kecil kadang-kadang . Dia suka jadi penolong buat kita kalau lagi kebingungan,asyik kalau diajak curhat dan tanggung jawab .










Nih satu lagi,anak yang ‘aneh’ banget . Moodnya suka berubah-ubah kayak bunglon . Kadang pendiem,kadang jutekan,kadang suka nyeleneh sendiri,kadang ceria nggak jelas,pokoknya semua kadang-kadang deh bagi dia kayak bunglon yang kadang-kadang gonta-ganti warna . hhehehe … Ya,itulah Silvia Forlentina miss moody di tutor 9 . Tapi kalo nggak ada dia,kita nggak lengkap juga ‘kegilaannya’ nih . hhehe …








Cewek macho nan tomboy di tutor kita adalah Tiktik Tasyrikah . Anak satu ini walau pun cewek tapi keren banget loh,cuek,macho,kalau ke kampus gayanya cuek dan simple banget . Ya,tapi itulah dia … Tiktik orangnya asyik diajak ngobrol,curhat dan dia anak yang terbuka . Walau suka bermuka jutek,tapi sebenernya Tiktik orangnya baik loh ! Tanpa dia juga,tutor 9 nggak akan lengkap dan agak kurang seru . Kalau jadi pj atau ketua,dia juga tanggung jawab dan punya jiwa kepemimpinan yang bagus walau pun kadang-kadang suka kurang pd .








• Yang satu ini yang paling asyik dan kocak di tutor 9 . Siapa lagi kalau bukan Mutiara atau Muthi atau ‘Barbara’ (nama panggilan telenovelanya) hhihi … Kalau ngobrol atau becandaan ma dia nih nggak ada matinya ! Asyik dan kocak banget deh,nggak ngebosenin . Orangnya ramah,lucu,baik dan rapi . Nggak pernah marah kalau di tutor,penuh senyum dan rame . Kalau nggak ada Muthi pasti kurang seru deh,hhi !



And the last is Neng Habsyah Saparidah sang juara egrang ! Hhhehehe … dia anak yang paling rajin di tutor kita soal tulis-menulis dan ketik-mengetik . Anaknya penakut banget,apalagi kalu kita suka cerita-cerita tentang hal-hal yang mistis tuh,nona satu ini pasti histeris deh ! Habsyah orangnya baik walau pun kata yang lain awalnya keliatan jutek,tapi Habsyah ternyata dan baik . Tanggung jawab dengan tugas yang dibebankan ke dia,penolong dan percaya diri .






Well,inilah tutor 9 yang kompak,kocak dan T-O-P begete as Miss Asti said . Hhohoho,pokoknya kata Bu Asti,kita itu luar biasa deh ! Kekeluargaan di tutor 9 kuat banget dan tak lupa bagian penting dari tutor 9 adalah Bu Atlastieka atau Bu Asti yang cantik,friendly dan berjiwa muda . But unfortunately kita harus berpisah di semester berikutnya  andai kebersamaan kita lebih lama … Tanpa disadari ikatan emosional kita sudah kuat dan kita sudah nyaman dengan kelompok sendiri . Ya walau begitu,kita akan terus akrab kok,karena kita 1 keluarga …keluarga tutor 9  !!!